Sunday, February 12, 2017

dapursehat

Cara Mengobati Panas Dalam Yang Efektif Secara Alami

Cara Mengobati Panas Dalam Yang Efektif Secara Alami - Hampir semua orang pernah mengalami yang namanya panas dalam,oleh karena itu dalam uraian kali ini akan menyajikan tentang bagaimana cara mengobati panas dalam secara efektif. Panas dalam sebenarnya bukan merupakan suatu penyakit, tetapi merupakan suatu keadaan di mana terjadi ketikdakseimbangan suhu di dalam tubuh.

Namun jika tidak diatasi maka panas dalam menjadi semakin parah. Dalam beberapa kasus, panas dalam juga dapat menjadi datangnya suatu penyakit, terutama yang berkaitan dengan penyakit  pada saluran pernafasan. Oleh karena itu, anda harus waspada jika mengobati panas dalam anda tidak kunjung sembuh.

Panas dalam dapat menyerang siapa saja, dari bayi sampai orang lanjut usia. Banyak yang dapat menjadi penyebab terjadinya panas dalam. Faktor tersebut antara lain yaitu karena tubuh kekurangan cairan , penurunan daya tahan tubuh, konsumsi makanan yang pedas dan banyak mengandung lemak, kekurangan  serat, ketidakstabilan hormon dalam tubuh, faktor cuaca yang panas, stres, atau akibat adanya proses peradangan. Gejala yang dialami oleh orang yang mengalami panas dalam antara lain yaitu timbulnya sariawan, bibir pecah - pecah, bau mulut tak sedap, tenggorokan kering atau terasa sakit, rasa tidak nyaman di perut ( mual, kembung), susah buang air besar, dan terjadinya peningkatan suhu tubuh.


Cara mengobati panas dalam yang efektif secara alami


Ketika panas dalam muncul, disarankan sebaiknya jangan langsung mengkonsumsi obat - obatan kimia karena belum tentu akibat suatu penyakit. Anda dapat mengatasinya terlebih dahulu dengan cara berikut ini, dengan tujuan untuk menyeimbangkan nutrisi, cairan. elektrolit, dan memperbaiki sistem kekebalan tubuh anda. Berbagai cara mengobati panas dalam secara alami yaitu sebagai berikut :

Air Kelapa Muda
Air kelapa muda dikenal memiliki kandungan elektrolit tinggi yang efektif untuk menyembuhkan panas dalam. Selain itu minum air kelapa muda juga dapat mengatasi dehidrasi. Sehingga dengan mengonsumsi air kelapa muda tubuh anda akan merasa segar dan menetralkan suhu tubuh, serta menyeimbangkan cairan elektrolit. Cara mengobati panas dalam menggunakan air kelapa muda yaitu dengan mengambil air yang terkandung di dalam kelapa yang masih muda. dengan atau tanpa daging kelapanya. Anda dapat mencampurkan madu untuk menambah khasiatnya.

Lemon dan Madu
Lemon merupakan buah yang memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi. Sebagaimana kita ketahui bahwa vitamin C sangat penting dalam meningkatkan daya tahan tubuh serta untuk mengatasi panas dalam. Selain itu konsumsi lemon juga dapat memberikan rasa segar di dalam tubuh. Ditambah lagi dengan khasiat madu yang berfungsi untuk mencegah dari serangan penyakit. Cara mengobati panas dalam menggunakan lemon dan madu yaitu siapkan satu buah lemon, lalu diperas untuk diambil airnya dan masukkan ke dalam 1 gelas air matang. Tambahkan 6 sendok makan madu murni dan aduk hingga rata. Konsumsi secara teratur 2 kali dalam sehari maka panas dalam yang anda derita segera sembuh.

Kacang Hijau
Kacang hijau merupakan jenis kacang - kacangan yang dikenal memiliki kandungan serat cukup tinggi. Dengan kandungan serat ini maka dapat berkhasiat meredakan panas dalam sekaligus melancarkan pencernaan. Selain itu dengan konsumsi kacang hijau juga dapat memperbaiki sistem imunitas dalam tubuh anda. Cara mengobati panas dalam dengan kacang hijau yaitu dengan menyiapkan 2 genggam kacang hijau dan masukkan ke dalam 3 gelas air. Lalu rebus sampai airnya tersisa 1 gelas saja. Kemudian saring untuk diambil airnya dan minumlah secara rutin rebus kacang hijau tersebut untuk menyembuhkan panas dalam.

Cincau
Cincau merupakan bahan yang terbuat dari tumbuhan yang diolah secara alami yang bisa digunakan sebagai campuran minuman untuk menciptakan efek yang menyegarkan. Selain menyegarkan dan menghilangkan dahaga, konsumsi cincau ternyata juga dapat meredakan panas dalam. Cara mengkonsumsinya anda dapat mencampurkan cincau ke dalam minuman seperti biasanya, tetapi tidak usah menggunakan es. Sebab dengan konsumsi es justru dapat memicu radang sehingga panas dalam yang anda alami justru semakin parah.

Kencur
Kencur yang merupakan salah satu jenis bumbu dapur ini merupakan tanaman herbal yang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan termasuk untuk mengobati panas dalam. kandungan mineral alaminya dapat berkhasiat untuk menurunkan panas di dalam tubuh. Cara mengobati panas dalam menggunakan kencur yaitu siapkan 2 ruas kencur seukuran ibu jari, dicuci sampai bersih, dikupas, kemudian diparut. Setelah diparut lalu diperas untuk diambil airnya. Campurkan perasan air kencur tersebut ke dalam setengah gelas air hangat. Konsumsilah ramuan ini secara teratur 2 kali dalam sehari.  

Yogurt
Yogurt merupakan susu yang sudah difermentasikan dengan bantuan bakteri baik. Konsumsi yogurt sangat bermanfaat bagi kesehatan khususnya untuk menjaga saluran pencernaan dengan menambah bakteri baik atau disebut sebagai probiotik sehingga dapat melawan bakteri jahat. Dengan minum yogurt juga berkhasiat untuk mengobati panas dalam.

Blewah
Blewah merupakan sejenis yang sering digunakan sebagai campuran minuman . Buah ini dikenal mempunyai khasiat untuk mengobati hipertensi atau tekanan darah tinggi. Selain sebagai antihipertensi, blewah ternyata juga bekhasiat untuk meredakan panas dalam dan untuk melancarkan pencernaan karena kaya akan serat. Cara mengobati panas dalam menggunakan blewah yaitu dengan menyiapkan buah blewah, belah menjdi du bagian. Kemudian kerok bagian dalam/ dagingnya dan campurkan ke dalam minuman, tambahkan madu atau gula secukupnya sebagai pemanis, lalu minum secara teratur untuk menyembuhkan panas dalam yang anda alami. 

Strawberry
Cara mengobati panas dalam juga dapat dilakukan dengan mengkonsumsi buah strawberry. Buah ini mempunyai kandungan nutrisi penting yang sangat dibutuhkan oleh tubuh antara lain yaitu kalsium. magnesium, zat besi, asam folat, sodium, potasium, seng beta karoten, vitamin A,B dan C. kandungan vitamin C dalam buah strawberry cukup tinggi sehingga sangat baik untuk meredakan panas dalam.

Untuk mencegah terjadinya panas dalam, hal yang dapat anda lakukan antara lain yaitu dengan mengkonsumsi banyak air putih ( minimal 8 gelas perhari ), memperbanyak konsumsi buah - buahan dan sayur untuk memperlancar pencernaan, menjauhi rokok dan alkohol, serta menghindari jenis makanan yang memicu terjadinya panas dalam seperti makanan yang terlalu pedas dan makanan yang banyak mengandung lemak. Dalam situasi panas yang terik, sebaiknya minimalkan terpapar dengan sinar matahari secara terus menerus. Karena faktor stres juga dapat memicu terjadinya panas dalam, maka hindari juga hal - hal yang dapat menimbulkan stres dan kelola pikiran anda agar selalu tenang dan nyaman.

Demikian uraian di atas tentang Cara Mengobati Panas Dalam Yang Efektif Secara Alami. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda semua . Selamat mencoba.

dapursehat

About dapursehat -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :