Friday, March 10, 2017

dapursehat

Cara Menyikat Gigi yang Baik dan Benar

Cara Menyikat Gigi yang Baik dan Benar -

Cara Menyikat Gigi yang Baik dan Benar - Meski telah menjadi rutinitas sehari - hari, tidak sedikit yang belum mengetahui bagaimana cara menyikat gigi yang baik dan benar. Bagaimana dengan anda ?

Pada dasarnya, menyikat gigi bertujuan untuk membersihkan sisa makanan yang menempel dan terselip di antara gigi. Jika caranya salah, maka bisa berdampak buruh bagi kesehatan gusi dan rongga mulut secara keseluruhan.

Sehubungan dengan itu, penelitian yagn ditulis dalam International Journal of Dental Hygiene menyatakan bahwa kombinasi teknik bass dan roll adalah yang paling sesuai. Sebab, teknik menyikat gigi yang demikian efektif untuk membersihkan plak gigi secara keseluruhan.


Bagaimana melakukannya ? Berikut panduan yang bisa anda ikuti :

  1. Bulu sikat gigi diarahkan pada pangkal gigi ( perbatasan antara gusi dan gigi), dengan sudut 45 derajat terhadap sumbu gigi.
  2. Tempatkan kepala sikat gigi agar tetap berkontak dengan gigi. Beri tekanan lembut untuk menempatkan ujung bulu sikat pada batas antara gusi dan gigi. Kemudian, getarkan dan gosok dengan 5 gerakan tanpa memindahkan ujung bulu sikat dari garis gusi.
  3. Selanjutnya, arahkan bulu sikat gigi 4 derajat menghadap perbatasan gusi dan gigi. Lalu, gerakkan ke arah permukaan kunyak gigi sebanyak 5 kali.


Lakukan langkah di atas mulai dari sisi dalam gigi bawah, kemudian lanjut ke sisi kanan. Setelah itu, sikat seluruh permukaan kunyah gigi, dan lanjutkan pada gigi bawah sisi luar yang menghadap pipi. Lakukan langkah yang sama untuk seluruh gigi atas.

Tahapan sikat gigi tersebut harus dilakukan minimal 2 kali sehari, yaitu pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur dengan durasi 2 -3 menit. Agar gigi benar - benar bersih dan sehat, pastikan anda menggunakan pasta gigi yang mengandung flouride.

Ingat, menyikat gigi dengan baik dan benar adalah cara ampuh, mudah dan murah untuk mencegah kerusakan pada gigi. Jika anda tidak ingin mengeluarkan biaya lebih mahal untuk merawat gigi, sebaiknya ikuti cara di atas dengan seksama.

Demikian uraian di atas tentang Cara Menyikat Gigi yang Baik dan Benar. Semoga infomasi ini dapat bermanfaat bagi anda semua. Selamat mencoba !

sumber : klikdoter.com

dapursehat

About dapursehat -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :